Banyuwangi – Radar investigasi | Camat Glagah, Kabupaten Banyuwangi setelah membaca berita terkait adanya seorang nenek janda tuna wisma Warga Bakungan kemudian camat menanggapi respon Cepat untuk mengunjungi nenek tersebut dan sekaligus memberikan bantuan sembako berupa beras juga akan mengusulkan ke Baznas. Rabu (06 /10 /2021)

Camat Glagah, Astorik, menjelaskan, sarikah seorang nenek sebagai tuna wisma dengan kondisi saat ini sarikah memiliki anak dua yang sudah menikah sedangkan menantu sarikah bekerja di Kalimantan dan ada juga di bali dan juga memiliki seorang 4 cucu.
“kebetulan rumah kosong (Red. Dihuni oleh Sarikah saat ini) itu rumah pak adi, untuk ngampung (Red. Menempati) disitu”tutur camat glagah
Lanjutnya, terkait bantuan kepada Sarikah dari pemerintah, kata camat, pihaknya sudah melakukan untuk memberikan bantuan kepada Sarikah berupa bantuan APBD paket sembako ASN sedangkan anaknya sudah mendapatkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) namun mengajukan Graduasi mandiri.
“sudah di berikan sebanyak 3 kali dan anaknya juga sudah dapat bantuan PKH, namun anaknya mengajuan Graduasi Mandiri artinya minta berhenti menerima bantuan PKH” jelasnya.
Dengan adanya berita sebelumnya dari radar investigasi, pihaknya segera terjun untuk meninjau ke bersangkutan demi memastikan kebenaran tersebut, setelah di lokasi camat di dampingi pihak kelurahan dan RT setempat memberikan bantuan sembako kepada Nenek Tuna wisma tersebut.
“begitu saya mendengar berita saya langsung terjun tidak ada 15 menit saya sudah sampai untuk bisa mengeksekusi permasalahan dan tidak hanya datang kami juga memberikan sembako”sambungnya.
Selain itu, besok pagi kata camat, nenek sarikah akan mendapatkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) melalui UPZ kecamatan Glagah agar mendapatkan bantuan setiap bulannya
“kami sudah konfirmasi tadi, kita akan usulkan secepatnya, semoga dapat bantuan Rp.300 ribu agar dapat meringankan beban Bu Sarikah” terang nya.
Camat Glagah terus memberikan perhatian kepada warga miskin yang sekiranya membutuhkan bantuan maka setiap ada laporan dari masyarakat pihaknya langsung respon Cepat untuk di tindak lanjutinya.
” Jika ada informasi masyarakat tidak mampu maka saya akan langsung merespon jangan menunggu lama, kalau bisa menunggu menit saja jangan menunggu jam, saya hanya 15 menit sudah ada di sana (Red. Di sarikah) untuk saya eksekusi (Red. Ditindak lanjuti) “pungkasnya.
Di tempat berbeda, Nenek Tuna wisma, sarikah, usai kehadiran camat Glagah sekaligus memberikan bantuan sembako dirinya mengucapkan terima kasih,selain itu, nenek merasa senang dan sangat bermanfaat.
” terima kasih pak Camat atas bantuannya, saya senang, sembako ini untuk saya masak”ucap nenek sarikah
(red)